Advertisement

Obat Alami K-Muricata

Thursday, November 17, 2016

author photo
Cara Mengajari Kedisiplinan Pada Anak

Cara Mengajari Kedisiplinan Pada Anak, Seringkali orang tua merasa bingung bagaimana mengajarkan kedisiplinan pada anak. Padahal hal ini sangat penting untuk masa depan anak. Banyak orang tua yang memberi kebebasan berlebihan pada mereka dengan alasan masih kecil, masih belum saatnya belajar disiplin. Yang harus anda tahu, kedisiplinan itu harus ditanamkan sejak kecil agar disaat mereka sudah dewasa budaya kedisiplinan itu menjadi kebiasaa. Pada dasarnya anak-anak itu sama seperti orang dewasa dalam hal membutuhkan kedisiplinan, hanya saja tingkat kedisiplinannya yang berbeda. Anda bisa mengajarkan berbagai macam bentuk kedisiplinan dengan cara sederhana yang disukai buah hati anda.

Baca : Cara Mengenali Karakteristik Si Kecil

Cara Mengajari Kedisiplinan Pada Anak


Kebiasaan Kecil yang Bermanfaat


Melalui hal yang sederhana seperti uang jajan juga bisa mengajarkan mereka tentang kedisiplinan. Tanyakan pada si buah hati digunakan untuk apa saja uang jajan yang anda berikan. Melalui hal ini anak akan belajar memilah dan mengatur pemakaian uang jajan mereka. Dengan begitu mereka akan terlatih untuk mengingat dan kemudian melaporkan apa yang mereka lakukan.

Selain itu, ajari anak anda untuk selalu mendaftar peralatan sekolah apa saja yang harus mereka bawa. Karena hal ini juga untuk keperluan mereka sendiri dan mereka juga tidak mau ada barangnya yg ketinggalan, tentu mereka sangat senang melakukannya. Jadi, setiap pagi sebelum berangkat sekolah mereka harus mengecek kembali barang apa yang ketinggalan. Jika dilakukan setiap pagi, tentu lama-lama mereka akan terbiasa dan kebiasaan itu akhirnya dibawa sampai mereka dewasa. Selain itu, temanilah anak anda menata barang-barang yang harus mereka bawa ke sekolah pada malam hari sebelumnya. Dengan hal ini, mereka akan belajar untuk selalu menata sesuatu dengan tidak buru-buru, dengan arti lain disiplin waktu agar lebih efisien.

Baca : Beberapa Alasan Anak Suka Berbohong

Selanjutnya, dengan sifat alami anak yang suka meniru, mengajari kedisiplinan pada anak juga bisa anda lakukan sendiri. Misalnya dengan selalu menaruh sepatu anda saat pulang kerja di rak sepatu, menata kembali majalah yang anda baca di tempatnya semula, atau membereskan barang-barang pribadi anda dengan baik. Jika buah hati anda melihatnya setiap hari, tentu mereka akan terbiasa dan akhirnya meniru kebiasaan baik anda.

Mendikte Anak Bukan Cara yang Tepat


Bukan hal yang sulit bagi anda untuk melakukannya. Hal-hal yang sederhana bisa menjadi efektif jika anda melakukannya setiap hari. Namun satu hal yang harus anda ingat, jangan pernah menyuruh anak untuk melakukan sesuatu yang anda mau demi menanamkan sikap disiplin di diri mereka. Karena sifat anak itu tidak suka didikte, mereka lebih suka meniru. Jadi usahakan anda sendiri yang memberi contoh pada mereka, dengan intensitas dan frekuensi yang lebih maka akan semakin baik. Apalagi jika anda bisa membuat hari-hari buah hati anda selalu menyenangkan dengan perhatian anda, maka bukan tidak mungkin bagi mereka untuk semakin berkembang, karena mereka akan menganggap anda sebagai idola. Jadi, cara yang paling efektif yaitu memberi mereka contoh melalui kebiasaan anda sendiri.

Baca juga : Memahami Tanda-Tanda Stress pada Anak

Itulah sedikit mengenai Cara Mengajari Kedisiplinan Pada Anak, semoga bermanfaat bagi kita.

This post have 0 komentar


EmoticonEmoticon

Next article Next Post
Previous article Previous Post

Advertisement

Healthhaphope