Advertisement

Obat Alami K-Muricata

Monday, December 5, 2016

author photo
Cara Deteksi Dini Kanker Payudara

Cara Deteksi Dini Kanker Payudara Sendiri. SADARI atau periksa payudara sendiri merupakan teknik deteksi dini kanker payudara teknik ini dilakukan sebelum pemeriksaan atau deteksi dini dilakukan oleh dokter.

Cara Deteksi Dini Kanker Payudara

Cara Deteksi Dini Kanker Payudara ini baru bisa dideteksi kalau memang sudah dapat teraba ada benjolan, untuk memeriksanya mesti dilihat secara keseluruhan yaitu;

1. Melihat

  1. Perhatikan bentuk puting apakah kedua puting mengarah ke depan ataukah tertarik ke belakang
  2. Bandingkan letak dan posisi puting
  3. Perhatikan warna kulit di atasnya
  4. Apakah ada kulit yang tertarik atau tidak
  5. Apakah simetris atau tidak antara payudara kiri dan kanan

2. Meraba

Setelah melihat barulah meraba.Gerakan meraba ada yang searah jarum jam,bisa juga dari dalam keluar,kemudian dari atas ke bawah dan dari bawah ke atas, cara ini dilakukan dengan 2 cara yaitu;
  1. Berbaring dengan memeriksa payudara kanan menggunakan tangan kiri dan sebaliknya.
  2. Berdiri dilakukan didepan cermin dengan memeriksa payudara kanan menggunakan tangan kiri dan sebaliknya.

Pemeriksaan ini baiknya dilakukan 1 minggu setelah haid karena saat itu payudara sudah lunak dan tidak terasa sakit/tidak tegang lagi sehingga ketika diperiksa payudara tidak terasa sakit. Jangan anggap enteng bila ada benjolan di payudara segera periksa kedokter bila menemui ciri-ciri yang terjadi pada umumnya berikut:
  1. Adanya benjolan dibawah ketiak
  2. Tertariknya puting ke dalam
  3. Penebalan kulit payudara diatasnya dengan warna kemerahan
  4. Terkadang keluar cairan dari puting seperti darah tapi tidak selalu terjadi karena tiap individu berbeda.

Penyebab penyakit kanker payudara tidak jelas pastinya tapi 90-95% terkait gangguan sporadik. Diduga yang berperan sporadik penyebab kanker payudara yaitu:
  1. pola makan yang tidak sehat
  2. gaya hidup yang tidak sehat
  3. stres
  4. merokok
  5. minuman beralkohol
  6. polusi/radiasi
  7. obesitas setelah menopouse
  8. penderita kencing manis atau diabetes berisiko terkena kanker payudara.

Baca juga :   Resep Obat Alami Kanker Payudara Yang Ampuh

Tentu sikap waspada tidaklah salah demi kesehatan kita. Menjaga lebih baik dari pada mengobati kanker payudara. Demikian sedikit informasi mengenai Cara Deteksi Dini Kanker Payudara, semoga bermanfaat bagi kita semua.

This post have 4 komentar


EmoticonEmoticon

Next article Next Post
Previous article Previous Post

Advertisement

Healthhaphope