Alasan Harus Hindari Anggur Selama Kehamilan. Siapa yang tidak tahu buah anggur? Ya, buah anggur merupakan buah yang disukai karena rasanya asam manis, enak dan menyegarkan. Akan tetapi akhir-akhir ini terjadi kontroversi di dunia medis yang menyatakan sebaiknya ibu hamil jangan makan anggur. Mengapa Demikian? Apa alasan medis di balik kontroversi ini? Nah, bagi Anda seorang wanita yang sedang hamil akan sangat bermanfaat untuk mengetahui informasi mengenai buah anggur berikut ini
Menurut penelitian yang telah dilakukan oleh beberapa ahli, seperti juga yang telah dikutip dari Boldsky menyatakan bahwa ada beberapa hal yang perlu digaris bawahi saat makan buah anggur bagi wanita yang sedang hamil. Para ahli menyatakan bahwa buah anggur memiliki nutrisi penting seperti contohnya vitamin A dan C tetapi di sisi lain, buah anggur yang tinggi resveratrolnya dapat menjadi racun bagi kehamilan. Mengapa demikian? Di balik kandungan nutrisi yang terdapat pada anggur, ada juga efek negatif anggur untuk ibu hamil.
Baca : Buah-buahan Yang Bagus Buat Ibu Hamil
Alasan Harus Hindari Anggur Selama Kehamilan
Untuk lebih jelasnya simak penjelasannya berikut ini:
1. Anggur di Anggap Terlalu Asam
Buah yang terlalu asam ternyata dapat mempengaruhi kondisi bumil. Dimana buah yang tinggi kandungan asamnya seperti anggur dapat menyebabkan kondisi tubuh menjadi tidak nyaman. Seperti perut kembung, perut yang begah, mual dan juga muntah. Seperti kita tahu juga bahwa kondisi seperti ini juga akan sangat membahayakan ibu hamil.
Baca juga : Sakit Maag, Penyakit Lambung yang Umum Ditemukan
2. Anggur Dapat menyebabkan Diare
Jangan salah ya, ibu hamil yang terlalu banyak mengkonsumsi buah anggur maka akan menyebabkan diare selama kehamilannya, dan diare cukup membahayakan bagi kesehatan ibu hamil. Dimana jika ibu hamil kehilangan banyak cairan dalam tubuh maka akan berpengaruh juga pada kondisi bayi di dalam perut. Dimana kondisi kekurangan cairan akan menyebabkan ibu hamil dan bayi menjadi lemas.
Baca juga : Cara Mengatasi Diare Pada Bayi
3. Anggur Dapat Menyebabkan Keracunan
Salah satu masalah utama yang menjadi alasan ibu hamil untuk menghindari konsumsi anggur selama kehamilannya yakni kandungan resveratrol. Dengan kadar resveratrol yang tinggi akan berpotensi meracuni kehamilan dan menyebabkan hormon di tubuh tidak seimbang. Sehingga sangat berbahaya untuk keselamatan ibu dan bayinya.
Baca juga : Penyakit Komplikasi Pada Kehamilan
Dengan ketiga alasan di atas dapat disimpulkan bahwa akan lebih baik jika ibu hamil menghindari makanan yang mungkin dapat menyebabkan resiko berbahaya selama kehamilan. Dengan resiko mengkonsumsi anggur untuk ibu hamil para peneliti menggaris bawahi bahwa jika jumlah anggur yang dikonsumsi kecil, mungkin yang perlu Anda waspadai adalah begah dan juga diare.
Lalu bagaimana jika Anda sangat ingin makan atau ngidam buah anggur selama kehamilan? Untuk ini disarankan ibu hamil yang selalu mengonsumsi buah-buahan asam termasuk buah anggur sebaiknya mengkonsumsi buah-buahan tersebut setelah mengisi perut terlebih dahulu dengan makanan lainnya. Seperti nasi, roti ataupun makanan berat lainnya. Semoga informasi Alasan Harus Hindari Anggur Selama Kehamilan ini menambah pengetahuan para ibu hamil untuk lebih cermat memilih makanan selama masa kehamilannya.
This post have 0 komentar
EmoticonEmoticon