Advertisement

Obat Alami K-Muricata

Tuesday, April 25, 2017

author photo
Inilah Faktor Resiko Terkena Radang Paru-Paru


Inilah Faktor Resiko Terkena Radang Paru-Paru. Apakah Anda cemas kalau saja diri anda mengalami penyakit radang paru-paru atau yang lebih dikenal dengan pneumonia ? Tentu saja, setiap orang pasti akan takut kalau saja diri mereka terkena atau mengidap penyakit radang paru-paru ini. Sebenarnya anda tidak perlu khawatir terlalu banyak tentang penyakit radang paru-paru ini. Orang orang yang berisiko terkena radang paru-paru akan dijelaskan di artikel ini. Perhatikan dan bacalah dengan seksama dan pastikan bahwa diri anda terbebas dari penyakit radang paru-paru ini.

Radang paru-paru atau pneumonia merupakan salah satu penyakit infeksi paru-paru yang biasanya disebabkan oleh bakteri, jamur ataupun virus yang ada di dalam tubuh kita. Pneumonia pada umumnya akan menimbulkan terjadinya bendungan cairan atau seperti nanah pada rongga paru-paru kita sehingga penderita pneumonia akan mengalami kesusahan untuk bernafas.

Baca : Penyebab dan Gejala Penyakit Paru Obstruktif Kronik

Beberapa Faktor Resiko Terkena Radang Paru-Paru


Berikut ini adalah beberapa faktor faktor yang dapat menyebabkan terjadinya radang paru-paru atau pneumonia pada diri anda. Hindarilah faktor faktor ini sebelum terjadi.
  1. Penyakit radang paru-paru akan menyerang orang orang yang berusia sekitar 65 tahun ke atas ataupun menyerang bayi yang masih berusia di bawah 2 tahun. Mengapa demikian ? Orang orang yang berada pada usia demikian merupakan orang orang yang memiliki daya tahan tubuh yang paling lemah dan tentunya sangat rentan terhadap penyakit. Infeksi akibat virus, jamur ataupun bakteri juga dapat dengan mudah menyerang tubuh mereka apabila mereka kurang menjaga kesehatan mereka.

  2. Para penderita penyakit paru kronis seperti para penderita asma, penyakit paru obstruktif menahun dan fibrosis kistik juga termasuk kategori orang orang yang sangat berisiko terkena penyakit radang paru ini.

    Baca : Cara Mengobati Penyakit Asma Secara Alami

  3. Orang orang yang menderita penyakit kronis seperti gagal jantung, penderita diabetes ataupun anemia sel sabit juga sangat berbahaya.

  4. Para pasien yang sedang menjalani ataupun pernah melakukan perawatan di unit perawatan intensif rumah sakit, terutama bagi orang orang yang pernah menggunakan alat bantu pernafasan untuk mencegah sesak nafas atau yang lebih sering dikenal dengan ventilator. Seseorang yang pernah mengalami penyakit radang paru-paru oleh virus ataupun bakteri terdapat kemungkinan dapat menimbulkan perpindahan virus itu kepada pemakai alat yang sama.

  5. Orang orang yang mengalami komplikasi penyakit stroke seperti batuk atau mengalami masalah atau kesulitan saat menelan makanan.

  6. Penderita malnutrisi atau kurang gizi. Usahakan diri anda selalu terpenuhi gizinya. Orang orang yang memiliki gizi rendah memiliki daya tahan tubuh yang rendah. Apabila daya tahan tubuh anda lemah, maka tidak mengherankan apabila virus ataupun bakteri akan dengan mudahnya menembus pertahanan tubuh anda dan tak heran anda akan mudah jatuh sakit.

  7. Para perokok aktif maupun pasif serta peminum alkohol. Apa itu perokok aktif ? Perokok aktif merupakan mereka yang secara langsung mengonsumsi rokok dan kemudian menghisap dan mengeluarkan asap rokok mereka. Asap rokok yang mereka keluarkan sebenarnya tidak sepenuhnya dikeluarkan secara keseluruhan, akan ada beberapa asap rokok yang masuk ke dalam organ tubuh kita dan sebagian akan terikat oleh hemoglobin darah kita. Biasanya adalah oksigen yang diikat oleh hemoglobin di dalam tubuh kita sehingga pernafasan kita dapat berjalan dengan lancar. Apabila bukan oksigen yang diikat, tentunya pernafasan kita akan menjadi terganggu dan memicu terjadinya sesak nafas.

    Perokok pasif merupakan orang orang yang hanya menghirup asap rokok yang dibuang oleh para perokok pasif. Mereka adalah orang orang yang tidak berdosa namun memiliki risiko paling tinggi untuk terkena penyakit. Oleh sebab itu anda perlu berhati hati terhadap para perokok aktif.

    Baca : Cara Membersihkan Paru-paru Dari Asap Rokok

Sebenarnya mudah untuk mengetahui mereka yang berisiko kena radang paru-paru (pneumonia) ? Jika anda sudah tahu ciri ciri orang yang mudah atau akan terkena radang paru-paru ini, maka ada baiknya jika anda berusaha untuk menghindari mereka ataupun jangan terlalu berkomunikasi secara langsung atau berdekatan mulut. Itu dapat menjadi salah faktor perpindahan virus yang ada di dalam tubuh si penderita.


This post have 0 komentar


EmoticonEmoticon

Next article Next Post
Previous article Previous Post

Advertisement

Healthhaphope