Advertisement

Obat Alami K-Muricata

Tuesday, December 20, 2016

author photo
Cara Mudah Mengatasi Nyeri Haid

Cara Mudah Mengatasi Nyeri Haid – Dismenorea merupakan nyeri haid atau kram pada perut saat awal menstruasi. Nyeri seperti ini biasanya terjadi pada wanita berusia 14 – 25 tahun, dengan skala berbeda setiap orang, ada yang ringan maupun berat. Kebanyakan dari mereka pasti pernah merasakan. Pada penderita dengan skala berat bisa sampai pingsan karena menahan nyeri yang sangat hebat, atau lebih sering mereka bed rest, dan tak mampu melakukan aktifitas. Tenang ladies, kali ini kami akan memberikan beberapa tips mudah untuk mengatasi dismenorea.

Baca juga : Cara Deteksi Dini Kanker Payudara

Berikut Cara Mudah Mengatasi Nyeri Haid atau Dismenorea.


1. Perbanyak minum air putih


Tidaklah heran jika meminum air putih dapat meringankan nyeri, karena memang banyak terdapat manfaat pada setiap tetesan air putih. Sangat disarankan untuk memperbanyak minum air ketika nyeri menyerang, terutama air hangat. Karena air hangat dapat meningkatkan aliran darah dan dapat mengendurkan otot – otot perut yang tegang.

Baca : Beberapa Manfaat Air Putih Bagi Kesehatan Tubuh

2. Kompres air hangat


Cara ini sangatlah mudah hanya dengan merebus air hangat hingga mendidih, lalu masukkan pada botol, dan tempelkan pada perut. Biarkan perut berelaksasi, tujuannya untuk merenggangkan otot – otot perut yang kram saat haid. Cara ini mungkin tidak dapat menyembuhkan sepenuhnya, namun setidaknya dapat sedikit meringankan. Lakukan selama 10 – 15 menit, hingga nyeri reda.

Baca juga : Gejala dan Penyebab Kanker Serviks

3. Kunyit asam


Jamu tradisional ini diyakini nenek moyang kita sangat berkhasiat untuk menyembuhkan beberapa penyakit, diantaranya nyeri saat haid. Selain menyegarkan, jamu ini dapat meredakan nyeri pada perut. Cara pembuatannya pun cukup mudah, dengan membeli bubuk kunyit asam yang banyak dijumpai di toko jamu, lalu menyeduhnya dengan air hangat.

4. Jahe


Minumlah ramuan jahe saat nyeri haid menyerang. Caranya mudah hanya dengan menumbuk beberapa untai jahe lalu menambahkannya dengan air panas. Minuman ini diyakini mampu meringankan gejala nyeri pada haid.

Baca juga : Manfaat dan Khasiat Jahe Merah

5. Istirahat cukup


Dengan tidur minimal 7 jam sehari dapat memberikan rasa rileks dan bugar pada tubuh, serta dapat melupakan nyeri haid pada perut sementara. Sangat dianjurkan untuk penderita dismenorea agar meluangkan sedikit waktunya untuk tidur dan beristirahat.

6. Olahraga ringan


Lakukan beberapa olahraga ringan untuk meringankan nyeri, seperti berjalan kaki. Olahraga ringan ini dapat meningkatkan denyut jantung, aliran darah lancar, nyeri haid pun akan segera membaik. Lakukan selama 20 – 30 menit setiap harinya secara rutin.

7. Cukupi asupan kalsium


Kalsium dapat membantu mengurangi kram otot pada perut. Perbanyaklah konsumsi makanan yang mengandung kalsium setiap harinya seperti susu, almond, dan sayur – sayuran hijau. Itulah beberapa tips mudah mengatasi dismenorea pada wanita. Lakukan beberapa hal di atas ketika nyeri haid menyerang. Hindari terlalu banyak mengonsumsi obat – obatan kimia yang nantinya akan menimbulkan efek negatif pada rahim. Semoga beberapa tips ini dapat membantu kalian mengatasi nyeri saat haid.

This post have 0 komentar


EmoticonEmoticon

Next article Next Post
Previous article Previous Post

Advertisement

Healthhaphope